Artika Sari Devi masuk 15 besar di Miss Universe 2005.
- Sejak pertama kali pada tahun 1992 peraih terbanyak gelar Puteri Indonesia adalah provinsi DKI Jakarta.
- Setiap wakil DKI Jakarta masuk tiga besar di pemilihan Puteri Indonesia maka dapat ditebak bahwa sang juara adalah Puteri dari DKI Jakarta.
- Sampai saat ini Yayasan Puteri Indonesia belum memberikan keterangan konkrit mengapa DKI Jakarta bisa mnegirim wakilnya lebih dari satu sedangkan daerah lain tidak boleh dalam Pemilihan Puteri Indonesia.
- Artika Sari Devi, Puteri Indonesia 2004 yang pertama kali berhasil masuk 15 besar Miss Universe 2005, itulah prestasi tertinggi Puteri Indonesia di ajang Miss Universe hingga saat ini.
- Nadine Candrawinata dan Qori Sandioriva adalah Puteri Indonesia yang pernah membuat citra tidak baik karena bahasa Inggrisnya yang belepotan saat sesi wawancara di Miss Universe.
- Selama wakil dari Aceh Darussalam berjilbab di pemilihan Puteri Indonesia, maka selama itu pula gelar Puteri Indonesia tidak akan pernah diraihnya dan selama itu pula Puteri perwakilan Aceh Darussalam tidak akan mungkin berlaga di Miss Universe kecuali jilbabnya dilepas seperti yang dilakukan Qori Sandioriva.
- Setiap kali Puteri Indonesia berkompetisi di ajang Miss Universe maka yang paling disoroti oleh publik adalah baju renang yang akan dikenakan saat Miss Universe berlangsung.
- Zivana Letisha Siregar, Puteri Indonesia 2008 yang mencuri perhatian dunia dalam poling yang dilakukan oleh situs resmi Miss Universe bahkan sempat diunggulkan masuk 15 besar karena dalam poling Zivana berada di puncak namun sayang pilihan masyarakat dunia itu tidak berpengaruh dalam penjurian. Zivana pun pulang tanpa gelar di Miss Universe.
- Nadine Alexandra Dewi Ames, Puteri Indonesia 2010 yang paling dibicarakan didunia maya karena sang puteri tidak lancar berbahasa Indonesia.
0 komentar:
Posting Komentar